Kultur Pakan Alami: Algae atau Plankton untuk Larva Udang Vaname
1. Persiapan Wadah
Penebaran inokulan pada kultur algae dilakukan setelah media air steril dan sudah ditambahkan pupuk. Inokulan yang digunakan pada penebaran kultur alga skala intermediet berasal dari kultur alga murni yang diproduksi bagian unit kultur alga poor. Setiap tank kultur intermediet dimasukkan inokulan sebanyak 3-4 kantong plastik inokulan atau sebanyak 3-4,5 % (v/v). Penebaran inokulan pada bak kutur algae skala masal dilakukan dengan ketentuan satu bak kutur algae membutuhkan 4 tanki kultur intermediet tau sebanyak 25-30 % (v/v). Pemupukan kedua dilakukan sehari setelah alga di kultur hal ini bertujuan untuk memaksimalkan pertumbuhan alga pada bak skala intermediet maupun massal.
Distribusi inokulan untuk skala intermediet |
Ketika kultur algae intermediate sudah mencapai umur panen dilakukan pemindahan kultur dari tank intermediet dipindahkan ke bak skala masal. Pemindahan skala kultur dilakukan pada jenis algae skeletonema maksimal berumur 24 jam, diatom monosel maksimal berumur 48 jam, dan algae hijau maksimal berumur 72 jam.
Proses pemanenan algae disebut juga dengan pemberian pakan larva menggunakan Alagae. Cara pemanenan dilakukan dengan mendistribusikan algae dari bak massal ke bak pemeliharaan larva dan menggunakan
mesin pompa yang terhubung ke bak pemeliharaan larva. Uji QC dilakukan pada bak
kultur yang akan dipanen melalui pengambilan sampel kultur algae massal
kemudian dilakukan pengujian kualitas di Lab QC. Kultur algae yang memenuhi
syarat dilakukan proses pemanenan, sedangkan kultur algae yang tidak memenuhi
syarat dilakukan proses flushing. Teknik
pemanenan algae ini yaitu dengan membuka pipa outlet bak dan mengaktifkan mesin
pompa dengan pipa yang sudah terhubung menuju bak pemeliharaan larva udang
vaname. Proses pemanenan tidak menghabiskan seluruh isi dari kultur algae,
namun menyisakan beberapa volume di bak kultur algae. Hal ini bertujuan agar
bahan-bahan organic yang terdapat didasari bak kultur tidak terbawa masuk ke
dalam bak pemeliharaan larva. Maksimal umur kultur untuk dipanen yaitu jenis
algae skeletonema maksimal berumur 24 jam, diatom monosel maksimal berumur 48
jam, dan algae hijau maksimal berumur 72 jam.
Kultur masal Thallasiosera sp |
Kultur masal Chaetocheros sp |
Kultur masal Tetraselmis sp |
Leave a Comment